
Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah melaksanakan Pendampingan Kegiatan Audiensi dengan Menteri PPN/Kepala Bappenas Republik Indonesia bapak Prof. Dr. Rachmat Pambudy beserta jajarannya dengan Bupati Penajam Paser Utara, Wakil Bupati, Ketua dan Wakil Ketua DPRD, Sekban Bapelitbang beserta Staf dalam rangka penyelarasan perencanaan pembangunan daerah Kabupaten Penajam Paser Utara dalam konteks dukungan terhadap pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), serta untuk menyampaikan sejumlah usulan strategis program lintas sektor.

Pada kegiatan Audiensi ini Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara Menyampaikan rencana program strategis daerah tahun 2025-2030, khususnya yang berkaitan dengan ketahanan pangan, infrastruktur konektivitas, dan peningkatan SDM. juga dalam kesempatan ini Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara membahas terkait sinkronisasi program pusat-daerah, termasuk potensi kolaborasi pendanaan dalam kerangka RPJMN dan penguatan kawasan penyangga IKN, serta mendiskusikan peluang afirmasi fiskal dan dukungan kebijakan pembangunan berbasis wilayah.

Kegiatan Audiensi dilaksanakan di Gedung Menara Bappenas, Kuningan – Jakarta Selatan.
